Rabu, 06 Juni 2012

Sheep Comics (Komik Domba) ! :D

Posted by Ribka Capah di Rabu, Juni 06, 2012 0 comment















LOL XD

Sabtu, 14 April 2012

Sajak kecil untuk mu (V)

Posted by Ribka Capah di Sabtu, April 14, 2012 0 comment

Aku Ingin Tahu.

Aku ingin mengetahui banyak hal tentang mu.


Tentang hal yg kau gemari.
Tentang kebiasaan mu.
Tentang kesedihan mu.
Tentang kebahagian mu.




Tentang harap mu.
Tentang apa yg kau pikirkan.
Tentang siapa yg kau sukai.
Tentang untuk siapa cinta mu


dan tentang bagaimana aku di mata mu.


Selasa, 14 Februari 2012

:)

Posted by Ribka Capah di Selasa, Februari 14, 2012 0 comment


AKU


Saat aku melihat bayangan ku dicermin.
 Aku menyadari satu hal. 
Aku adalah aku, inilah aku.
Kamu tidak bisa merubahku, 


karena aku akan menjadi diriku sendiri.
Sejelek  dan seburuk apapun pendapat kalian tentang diri ku, aku tetap bangga pada diriku sendiri. 

Karena aku begini adanya.
Tanpa ada dalang yang mengaturku.
 Tanpa ada dalang.
tanpa ada sandiwara.



Rabu, 01 Februari 2012

Remaja

Posted by Ribka Capah di Rabu, Februari 01, 2012 0 comment

Remaja => CiNTA, Jati diri,    dan persahabatan


  Banyak yang mengatakan masa remaja adalah masa terindah dalam hidup kita. Karena, pada masa inilah kita mengalami banyak perubahan, pengalaman, dan pelajaran.
  
  Cinta…
Cinta adalah satu kata yang tidak dapat dipisah kan dari kehidupan banyak remaja.  Saat memasuki masa ini, seseorang akan mulai merasakan yang namanya Cinta, walaupun hanya ‘cinta monyet’. Cinta monyet ialah, suatu perasaan tertarik kepada lawan jenis  yang bersifat sementara (Tidak lama) dan tidak terkontrol oleh karena emosi remaja yang masih labil. Jika ia mendapatkan balasan perasaan, tidak jarang mereka akan menjalani suatu hubungan spesial yang dikenal dengan “Pacaran”.


    Pacaran merupakan hal wajar. Karena, dengan pacaran mereka akan mengerti arti kesetiaan terhadap pasangan, kesabaran, dan kepercayaan. Namun, tidak sedikit remaja yang salah mengartikan hubungan pacaran. Ada remaja yang menganggap pacaran adalah hal yang dapat dibanggakan. Sehingga, jika ia mempunyai banyak pacar maupun bekas pacar ia akan merasa bangga. Padahal, jika kita kembali kedalam makna pacaran sesungguh nya, seharus nya memiliki banyak pacar ataupun bekas pacar itu bukan suatu hal yang patut di banggakan. Cinta Monyet  juga banyak yang menyiksa para remaja di akhir cerita. Misalnya, cinta mereka tidak terbalas, hubungan pacaran yang gagal maupun karena dikhianati pasangan sendiri. Karena emosi yang belum labil, mereka akan berlebihan  menanggapinya.
   


    Selain ‘Cinta’ masa remaja pun tidak terlepas dari hubungan persahabatan. Puncak dari hubungan persahabatan seseorang terjadi di masa ini. Mereka akan menghabiskan waktu mereka bersama, belajar berbagai hal baru juga bersama sahabat nya. Para remaja juga akan berbagi rasa dengan sahabatnya. Tertawa, bersedih dan bahagia bersama. Persahabatan tidak mengenal perbedaan. Sahabat lah yang tau saat kita sedang sedih atau senang, karena sahabat selalu ada di setiap waktu Dari sebuah persahabatan, para remaja akan mendapat berbagai pengalaman yang akan di ingat hingga dewasa


    Masa remaja juga merupakan masa dimana kita akan mencari jati diri yang sebenarnya . Kepribadian kita akan dibentuk melalui pengalaman-pengalaman yang kita alami. Proses pencarian jati diri, merupakan hal yang harus melewati proses yang panjang. Remaja akan mencoba berbagai hal baru untuk mengetahui apa yang sesuai dengan kemampuan dirinya. Karena rasa ingin tahu yang besar dan tidak terkontrol, maka tidak sedikit remaja yang terjerumus kedalam hal negative. Maka dari itu, proses pencarian jati diri diperlukan pengendalian diri, agar nanti nya tidak salah langkah.  Masa remaja juga masa yang menentukan kehidupan kita dimasa selanjutnya.
  

  Masa remaja hanya terjadi sekali dalam hidup kita. Untuk itu nikmatilah masa remaja kita. Jangan biarkan masa depan kita hancur karena salah  langkah dimasa remaja. Masa inilah yang menentukan kehidupan mu di masa dewasa. Untuk itu, isilah masa ini dengan hal yang positive agar nanti nya kita puas merasakan masa remaja.


Rabu, 11 Januari 2012

An Unknown Place

Posted by Ribka Capah di Rabu, Januari 11, 2012 0 comment



Ketika  aku lagi sedih,
aku lebih memilih untuk tidur…
Saat   aku tertidur, aku dapat mencurahkan  segala kesedihan ku di dalam mimpi. Aku dapat kemana pun disana….

Aku terbang ke suatu tempat…
Tempat itu begitu indah, dan sepi tentu nya.
Hanya ada aku disana.
Angin  sejuk menghembusi kulit ku.
Membawa kesejukan di hati dan jiwaku.
Pemandangan yang indah, menemaniku bersama cantik nya matahari sore yang masih setia menerangi dengan cahaya yang tidak terlalu silau…


Aku duduk di atas jembatan kecil, sambil memandang danau mungil yang indah..
Melihat kunang-kunang  yang berterbangan disana-sini..
menebarkan cahaya nya, menambah indah ny suasana di tempat itu..
Namun sayang, suasana  hatiku saat itu tak seindah tempat itu….

Aku menghirup udara yang begitu segar dalam-dalam, dan aku menghembus nya perlahan..
Sembari mengingat kesedihan ku itu..
Aku berandai-andai… 
Andaikan ada seseorang yang datang menhampiri ku disana. 
Menghapus segala kesedihan yg menyelimutiku.
Sayang, tak seorang pun tau tempat itu..
hanya aku dan kesedihan ku saja yg dapat kesana..
Tapi, disana aku tak pernah sekalipun merasa kesepian.
Sampai saat ini, hanya aku yg mengetahui keberadaan tempat itu.

Tempat yang dapat menutupi kesedihan ku sejenak.
Walopun hanya ditutupi, setidak nya setelah aku bangun, aku tidak menampakan kesedihan ku pada orang-orang di sekitar ku








Love,Hurts,Strength

Posted by Ribka Capah di Rabu, Januari 11, 2012 0 comment

Cinta ….

Saat kau bertemu dengan namanya Cinta….
KAu akan bertemu dengan yang namanya “
Air Mata” . . .
Saat kau bertemu dengan ‘Cinta’, kau akan bertemu dengan kata “
Sakit” . . .
Namun, kau akan mengenal apa itu “
Kuat

You will get ‘Hurts’ when you meet “
Love
You Will Be mOre “
StronG”, when you face “Hurts

Love+Hurts = Strength


Mengenai Saya

Foto saya
Sidikalang, Sumatera Utara, Indonesia
Kenalkan, saya Ribka mahasiswi peternakan IPB. suka menulis tapi bukan penulis. Menulis hal-hal yang berkesan, supaya kelak bisa mengingatnya jika lupa (mengabadikan ingatan). suka fotografi, tapi bukan fotografer. hanya suka mengabadikan apa yang ku lihat. Hal-hal yang unik, momen berkesan, atau apa saja yang menarik untuk di foto. Aku suka musik, tapi bukan pemusik. Hanya seorang penikmat musik dan bisa memainkan gitar, harmonika, dan piano. Aku percaya Yesus adalah Tuhan.. "Aku adalah jalan kebenaran dan hidup. Tidak ada seorang pun yang datang kepada Bapa kalau tidak melalui Aku" Yohanes 14:6 Yang terakhir, aku seseorang yang sangat menikmati dan menyukai kesendirian. Tapi bukan berarti seorang yang anti sosial. lebih nyaman dan merasa damai dalam kesepian, kesunyian, dan ketenangan.. wkkwkw

Entri Paling banyak di lihat

 

:) Template by Ipietoon Blogger Template | Gift Idea